16 Tempat Belanja Murah di Surabaya

Tempat Belanja Murah di Surabaya ~ Dari tahun ke tahun, Surabaya tumbuh menjadi kota pusat perdagangan dan industri untuk Jawa Timur. Pasar, Pusat Grosir dan mal-mal membanjiri di berbagai sudut kota Surabaya. Kali ini blog grosir kulakan akan membahas beberapa tempat belanja murah di Surabaya yang sudah dikenal oleh warga, wisatawan lokal dan manca negara.


16 Tempat Belanja Murah di Surabaya

Pasar Atum Surabaya
Di kawasan pecinan Surabaya sudah lama terkenal sebagai tempat belanja eceran maupun grosir serta kuliner enak di Kota Surabaya. Sejak tahun 1960an berdiri di lahan lebih dari 6 Hektar ini mempunyai nuansa tersendiri.

Meskipun terlihat semrawut dari luar, didalam tertata lumayan rapi dan lorong-lorongnya mudah dilewati. Disini Anda bisa dapatkan baju, celana, perhiasan, bunga, jajanan pasar, kue kering dan masih banyak lagi.

Di Food Courtnya juga sangat lengkap dengan khas makanan Surabaya seperti bubur Madura, ote-ote Porong (Di Jakarta dikenal sebagai bakwan), Bakwan Kapasari, dan Kue Pancong.

Pasar Turi Baru Surabaya
Pasar Turi Baru merupakan pusat grosir terbesar di wilayah timur Indonesia. Jika Anda seorang pedagang, pasti tidak asing dengan nama Pasar Turi Surabaya. Baca juga : Pasar Turi Baru Surabaya, Pusat Kulakan Paling Lengkap

Jembatan Merah Plaza (JMP)
Yang terletak di Jalan Rajawali ini sangat menarik, karena letaknya yang berdekatan dengan jembatan bersejarah kota Surabaya, yaitu Jembatan Merah. Dikenal sebagai jembatan peninggalan bersejarah yang sudah ada sejak jaman Belanda.

JMP ini difokuskan sebagai tempat belanja grosir garment dari kain sampai pakaian jadi. Dari batik khas Madura sampai modern tersedia juga di JMP.

Pusat Grosir Surabaya (PGS)
Atau yang sering disingkat PGS menyediakan berbagai barang murah eceran maupun grosir mulai dari pakaian anak/remaja/dewasa, peralatan rumah tangga, peralatan mandi, barang elektronik dan lain sebagainya.

Bagi Anda yang hendak menjual kembali barang-barang tersebut tidak ada ruginya Anda mampir disini. Artikel tentang PGS pernah kami ulas disini.

Hi-Tech Mall Surabaya
Dulunya dikenal sebagai THR Mall karena bersebelahan dengan Taman Hiburan Rakyat (THR) Surabaya. Sesuai dengan namanya yang identik dengan teknologi, sudah bisa ditebak Hi-Tech Mall menjadi pusat penjualan barang-barang elektronik seperti gadget elektronik, komputer, laptop, netbook, handphone dan lain-lain dari berbagai merk terkenal, bekas dan baru. Disini juga surga bagi penggemar oprekan komputer karena harga antar toko yang bersaing.

Pasar Kapasan
Pasar Kapasan Baru Surabaya adalah pusat grosir baju yang tertua di kota Surabaya dan produk fashion-nya sangat lengkap, seperti jilbab dan busana muslim. Baca juga : Pasar Kapasan, Pusat Baju Paling Murah di Surabaya

Jalan Semarang
Tempat belanja buku-buku murah di Surabaya cocok bagi mahasiswa atau Anda yang hobi mencari buku-buku langkah yang sudah tidak dicetak dan diterbitkan lagi. Lokasinya yang dekat dengan Tugu Pahlawan, memudahkan untuk mengakses Jalan Semarang ini.

Disarankan langsung menuju Kampoeng Ilmoe karena sudah menjadi satu komplek yang memudahkan Anda untuk berburu buku-buku yang diincar.

Dupak Grosir
Tempat kulakan yang terkenal juga di Surabaya ini dulunya pedagangnya kebanyakkan pindahan dari pedagang pasar Turi yang kerap kena musibah kebakaran.

Dupak Grosir peduli dengan kebersihan lokasi penjualannya sehingga pengunjung betah untuk berkeliling untuk mencari barang-barang murah. Disini segala kebutuhan barang bisa Anda dapatkan muali dari kaos kaki hingga sepeda motor. Baca artikel tentang Dupak Grosir disini.

Pasar Sentra Ikan Bulak
Lokasi yang strategis di kawasan Pantai Kenjeran ini yang diapit obyek wisata Jembatan Suramadu dan Tamah Hiburan Pantai Kenjeran, dan suasana nyaman di dalam pasar ikan ini membuat tempat ini cocok untuk membeli ikan-ikan segar hasil tangkapan para nelayan.

Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat membeli oleh-oleh ikan asin, pernak-pernik pantai, keripik ikan dan lain-lain hasil pembuatan warga.

Mirota
Terletak di jalan Sulawesi, Surabaya ini sudah dikenal sejak tahun 80an. Menjual berbagai hasil kerajinan tangan, perhiasan tradisional, koleksi batik dan juga jajanan tradisional tersedia di tempat ini memudahkan para wisatawan dan pengunjung untuk membeli segala sesuatu cinderamata di satu tempat saja.

Di Mirota ada fasilitas Book Exchange Shop di mana anda dapat menemukan berbagai jenis novel dan buku lama.

Pasar Genteng Surabaya
Dikenal sebagai tempat yang menjual berbagai macam produk untuk sehari-hari maupun oleh-oleh, mulai dari bandeng asap, macam-macam kerupuk, kue kering dan jajanan pasar.

Disini juga terkenal sebagai tempat untuk mencari suku cadang barang-barang elektronik. Disarankan pengunjung datang di pagi hari, karena lahan parkir terbatas bila pengunjung datang membawa mobil sendiri akan susah mencari parkir di siang hari.

Pasar Blauran
Jangan salah dengan predikat pasar disini, karena yang akan dijumpai berbeda dengan pasar lainnya. Tempat ini yang terletak di Jalan Blauran yang lokasinya tidak jauh dari Tunjungan Plaza ini dikenal sebagai pusat penjualan perhiasan emas terbesar di Surabaya. Disisi kiri-kanan jalan bisa dijumpai banyak toko-toko perhiasan emas.

ITC Surabaya Mega Grosir
ITC Surabaya Mega Grosir atau disebut ITC Surabaya, adalah pusat grosir di Surabaya dengan konsep mall. Berbagai produk seperti grosir baju, kebaya dan tas. Baca juga : ITC Surabaya Mega Grosir, Kulakan Murah Aneka Produk

Pria Kantoran Ini Raup Omzet Jutaan Rupiah dari Jualan Pomade

Saat ini cukup banyak dari mereka yang sudah pekerja kantoran sambil menjalankan bisnis. Hal ini dilakukan agar ada penghasilan tambahan selain gaji pokok yang diterima setiap bulan.

Salah satunya adalah Okta Indra Sakti. Pria berusia 26 tahun ini menjalani rutinitasnya sebagai pekerja kantoran di perusahaan swasta, sekaligus berbisnis pomade (jenis minyak rambut).


Bisnis pomade ia mulai sejak tahun 2013. Usaha menjual pomade pun diawali sebagai reseller produk pomade lokal maupun luar negeri. Setelah 2 tahun sebagai reseller dan dropship, Okta memberanikan diri untuk membuat pomade sendiri.

Segala bahan baku yang dibutuhkan dibeli dengan modal awal sebesar Rp 1,5 juta yang dia pinjam dari adiknya. Bermodal Rp 1,5 juta itu, Okta mampu membuat 20 buah pomade dan dititip ke tempat pangkas rambut untuk dijual.

Dan ketika tanggapan para pelanggan cukup baik, maka dia memutuskan untuk menekuni usaha pomade ini dengan serius.

Sebenarnya, tidak ada garis keturunan pedagang yang mengalir dalam diri Okta. Niatnya berbisnis pomade karena kebiasaannya memakai minyak rambut 'anti badai' itu. Bukan itu saja, Okta juga melihat peluang mendulang rupiah karena pomade digemari para lelaki.

Di 2015 Okta mulai melebarkan sayap pemasaran Pomade ke jejaring media sosial, seperti Instagram, Facebook dan juga twitter. Produk pomade racikan Okta direspons cukup baik oleh pasar, sehingga di 2016 Pomade produknya telah menyebar ke beberapa pangkas rambut modern hingga memiliki reseller di Jabodetabek.

Terdapat beberapa varian pomade hasil kreasi Okta dengan banderol harga antara Rp 90-120.000 per buah tergantung dari daya rekat dan tingkat klimis yang berbeda. Okta mampu meraup omzet antara Rp 6-12 juta per bulan dari bisnis pomade.

Dengan jerih payahnya itu, kini dia punya penghasilan tambahan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup bersama keluarga kecilnya. Omzet untuk saat ini tidak tetap. Berkisar antar Rp 6-12 juta per bulan, dengan produksi jika ditotal sebulan sekitar 200-300 buah.

Pomade racikan Okta juga telah tersebar di luar Jabodetabek, seperti Lampung, Pekanbaru, Bandung, Kediri, Gresik, Surabaya, Purwokerto, Cirebon, dan Indramayu.

Cara Cek Resi Pengiriman Ekspedisi Online Menggunakan Whatsapp

Jika Anda sering transaksi jual atau beli online pasti tidak asing dengan cara cek resi pengiriman. Apalagi jika Anda berjualan di marketplace atau ecommerce seperti tokopedia, bukalapak atau shopee, yang Anda diberi kesempatan untuk mengaktifkan beberapa jasa ekspedisi. Kadang kala, sebagai penjual kita ingin mengetahui sampai dimana posisi barang yang kita kirim ke pembeli.

Cek no resi yang Anda lakukan biasanya menggunakan aplikasi atau cek resi online melalui website ekspedisi. Kalau ada 5 pembeli dengan jasa ekpedisi berlainan misalnya JNE, J&T, TIKI, pos, wahana, maka kita akan kerepotan. Belum lagi untuk cek resi JNE di websitenya harus mengisi captcha atau angka acak, hal ini sangat menyebalkan.

Tapi sekarang Anda bisa menghapus aplikasi cek resi di HP, yang menghabiskan memori dan data Anda. Karena saat ini kita bisa cek resi ekspedisi dan tracking kiriman menggunakan whatsapp, hari gini siapa yang gak punya whatsapp..??

Cara Cek Resi Menggunakan Whatsapp


Untuk cek dan tracking barang kiriman Anda tinggal WA ke nomer 0878-8844-8096 dengan format : nama ekspedisi spasi nomer resi, nanti otomatis akan dijawab secara real time. Saat ini ekspedisi yang bisa di cek menggunakan whatsapp adalah :

  • Jalur Nugraha Ekakurir (JNE)
  • Pos Indonesia (POS)
  • Citra Van Titipan Kilat (TIKI)
  • Priority Cargo and Package (PCP)
  • RPX Holding (RPX)
  • Wahana Prestasi Logistik (WAHANA)
  • SiCepat Express (SICEPAT)
  • J&T Express (JNT)
  • Jet Express (JET)
  • First Logistics (FIRST)

Contoh Format :

Cek resi JNE
JNE <spasi> RESI
Contoh : JNE 1234567890

Cek Resi Pos
POS <spasi> RESI
Contoh : POS 1234567890

Cek Resi TIKI
TIKI <spasi> RESI
Contoh : TIKI 1234567890

Cek Resi PCP
PCP  <spasi> RESI
Contoh : PCP 1234567890

Cek Resi RPX
RPX  <spasi> RESI
Contoh : RPX 1234567890

Cek Resi Wahana
WAHANA  <spasi> RESI
Contoh : WAHANA 1234567890

Cek Resi SiCepat
SICEPAT  <spasi> RESI
Contoh : SICEPAT 1234567890

Cek Resi JNT
JNT  <spasi> RESI
Contoh : JNT 1234567890

Cek Resi JET
JET   <spasi> RESI
Contoh : JET 1234567890

Cek Resi FIRST
FIRST  <spasi> RESI
Contoh : FIRST 1234567890

Pusat Grosir Aksesoris Komputer di Pasar Lama Tangerang

Tempat kulakan aksesoris komputer di Jakarta ada di Harco Mangga Dua dan Glodok, beda lagi dengan Tangerang disana ada Pasar Lama. Pasar Lama Tangerang tidak hanya di kenal sebagai tempat wisata kuliner, tapi juga menjadi tempat orang mencari aksesoris komputer.

Di  Pasar Lama, ada lebih kurang 10 toko perlengkapan komputer dan aksesorisnya bahkan sebagian melayani penjualan secara grosir. Lokasi Pasar Lama ada di jalan Kisamaun, Tangerang. Toko-toko aksesoris komputer ini sudah ada sejak dulu. 

Untuk harga komputer, perlengkapan dan aksesoris di Pasar Lama terkenal murah. Pembelinya tidak hanya warga Tangerang saja, tapi juga dari Banten. Selain murah dan lengkap, kualitas produk yang bagus menjadikan beberapa orang lebih memilih belanja disini daripada harus ke Jakarta.

Berbagai macam produk yang berkaitan dengan komputer dan laptop bisa Anda temui disini, seperti printer, flashdisk, mouse, keyboard, mousepad, speaker, card reader, scanner, webcam dan aneka spare part komputer bekas.


Tips jika ingin belanja di pusat komputer Pasar Lama, silahkan survei harga terlebih dahulu.Karena harga disini sangat bersaing, satu toko dengan toko satunya selisihnya bisa sampai 10 ribu.

Dalam sebuah bisnis, persaingan memang hal yang tidak bisa dipungkiri. Setiap penjual, apalagi jika berada di dalam sebuah sentra yang mayoritas barang dagangannya sama, harus rajin mengintip harga toko-toko di sebelahnya. Tujuannya, agar tokonya tetap bisa bersaing dan pengunjung tetap berdatangan.

Tips Usaha Baju Import

Mempunyai bisnis grosir baju import memang sangat menyenangkan karena baju merupakan barang kebutuhan primer dan akan selalu dicari orang. Selain itu, membuka toko grosir baju import juga membuat seseorang mengetahui perkembangan gaya berbusana, model, merek, dan kualitas pakaian yang bagus.

Jika Anda ingin terjun dalam usaha grosir baju import, blog grosir kulakan akan memberikan beberapa tips untuk kelancaran usaha Anda.


Tips Usaha Baju Import

1. Tentukan Segmen Pasar
Pada tahap ini kita harus mampu melakukan analisa daya beli dari target konsumen kita.

Jika target pasar kita adalah pasar rakyat atau pasar malam, tentunya akan berpengaruh pada jenis dan kualitas produk yang akan kita jual serta penetapan harga jual, mungkin akan lebih menguntungkan jika kita membeli produk dengan harga modal antara 10-20 ribu atau bahkan lebih murah, tergantung dari model dan distributor grosir baju import langganan Anda. Untuk target pasar ini, satu hal yang paling menjadi perhatian calon buyer kita : Harga Murah..!!

Jika target pasar kita adalah bazar perkantoran, tentu kita pun harus menyesuaikan dengan model dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Dalam hal ini, mungkin kita harus mengeluarkan modal lebih besar untuk membeli produk yang lebih berkualitas dan up to date.

Untuk target pasar ini, mereka lebih mementingkan model yang up to date dan bahan yang tidak panas di badan. Tentu harga murah pun menjadi pertimbangan untuk kita bisa bersaing dengan pedagang lain.

Jika target pasar kita adalah kelas menengah ke atas ataupun kita ingin membuka butik, jangan sayang untuk membeli produk yang berkualitas butik. Penentuan harga jual sangat berpengaruh disini.

Walaupun kita mendapatkan harga murah dari tempat grosir baju import langganan kita, namun kita tidak bisa menjual dengan harga murah. Mereka justru tidak melirik produk kita.  Kita masih bisa menjual dengan harga 2-3X lipat dari harga modal kita, selama harga kita masih lebih murah dari harga butik sebelah.
Baca Juga : Kupas Habis Bisnis Toko Perlengkapan Bayi Murah
2. Tentukan Modal Usaha
Gunakan maksimal 70% dari keseluruhan modal yang kita siapkan untuk usaha grosir baju import ini. Dengan rincian modal kurang kebih adalah 40% untuk produk, 20% untuk keperluan penunjang (sewa tempat, peralatan, dll) dan 10% untuk operasional (bayar pegawai, listrik dll).

Rincian ini tidak baku, bisa lebih besar ataupun lebih kecil, tergantung kebutuhan kita. 30% sisa modal akan sangat berguna untuk pengembangan usaha, diversifikasi usaha ataupun untuk Risk Management.

3. Buat Sistem Penjualan
Penjualan sistem offline masih sangat diminati sampai saat ini, dimana pembeli dan penjual dapat bertemu langsung dalam suatu pasar fisik. Untuk dapat bersaing dengan penjual lain, tentu kita harus membuat sistem penjualan semenarik mungkin.

Misalnya dengan cara memberi bonus (beli 2 gratis 1), memberi diskon 10-20% (biasanya digunakan sebagai promo untuk menarik pembeli awal), atau membuat diversifikasi harga dan produk (walaupun harga modal kita sama untuk 1 jenis barang, namun kita bisa melakukan pembedaan harga jual, sehingga membuat calon pembeli mempunyai beberapa pilihan).

Jika kita tidak menemukan pasar di sekitar kita, beranilah untuk membuat pasar sendiri ! Manfaatkan fasilitas umum (fasum) yang ada di sekitar kita (lapangan, tanah kosong, taman, dll) untuk menggelar dagangan kita (tentu dengan seijin RT/RW/pengelola setempat).

Kita bias memanfaatkan adik, kakak, teman ataupun tetangga kita untuk ikut membuka lapak disini (bisa juga dengan support dagangan dari kita) untuk memeriahkan dan menarik calon buyer kita.

Penjualan dengan sistem Online atau lebih dikenal dengan Online Shop. Penjualan dengan sistem ini kian banyak pesaingnya, karena melihat potensi pasar pengguna Internet di Indonesia yang diperkiarakan mencapai sekitar 80jt orang di tahun ini. Jumlah pengguna internet di Indonesia kini menempati urutan ke-8, sedangkan pengguna sosial media ada di urutan ke-4 (sumber).

Online shop tidak selalu berarti kita harus memiliki website toko online (namun tentu ini pun akan menunjang Online Shop kita). Kita dapat memanfaatkan media sosial yang ada seperti facebook, twitter, tokopedia, shopee, bukalapak atau kaskus.

4. Perkirakan ROI
Tentukan target Pengembalian Modal kita atau bahasa kerennya ROI (Return of Investment). Dengan mengetahui modal awal kita, penetapan harga jual, target penjualan per hari, sistem penjualan dan biaya operasional kita, tentunya kita bisa memperkirakan berapa lama waktu yang kita butuhkan untuk pengembalian modal awal kita.

Untuk awal usaha sepertinya ga perlu terlalu berharap besar bahwa modal akan kembali dalam waktu 1 bulan. Walaupun, dengan strategi marketing yang baik, tidak menutup kemungkinan bahwa modal kita akan kembali dalam waktu 1 bulan atau bahkan 1 minggu.

Berani untuk ekspansi usaha !! Maksudnya ? Saat modal kita sudah kembali kira-kira 70% dan atau produk kita sudah terjual sekitar 50%, lakukan ekspansi dengan membeli kembali produk dari distributor grosir baju import.

Usahakan jangan sampai kita kehabisan stock saat calon pembeli sudah mulai menjadi langganan tetap kita. Kita pun bisa melakukan diversifikasi usaha dengan mencoba memulai usaha lain jika perputaran modal kita sudah mencapai 3-5x (ingat teori : Don’t putt your eggs in a basket (Jangan letakkan seluruh telur kita dalam satu keranjang) yang kurang lebih berarti : Jangan letakkan seluruh modal kita di satu produk.
Baca Juga : Membedah Bisnis Baju Lebaran Murah dan Tips Pemasarannya
5. Bangun Sebuah Sistem
Setelah semua berjalan sesuai rencana kita dan telah teruji mampu bertahan dan berkembang selama lebih dari 1 tahun, segeralah buat sebuah sistem usaha yang menyeluruh, mulai dari pembelian, stock, penjualan, promo, dll. Sistem ini akan membuat kita mempunyai lebih banyak waktu luang lagi untuk diri kita sendiri, keluarga, sahabat, kerabat, dll. Kita pun bisa fokus untuk (hanya) memikirkan ekspansi usaha, diversifikasi usaha, dll.

Sebuah sistem yang baik akan teruji saat tidak hadirnya kita dalam sistem usaha tersebut. Saat usaha tersebut kita tinggalkan 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan atau bahkan sampai 1 tahun, lihatlah…apakah usaha kita berkembang (sesuai target) atau  malah menurun. Segera lakukan evaluasi sistem secara berkala.

Target selanjutnya jika sistem sudah teruji mampu berjalan dengan baik, mulailah Menjual Sistem kita !!! Banyak para calon pengusaha yang masih bingung untuk memulai langkah awal dalam sebuah usaha.

Kita dapat menawarkan mereka untuk menggunakan sistem kita yang tentu telah teruji. Kita dapat juga menawarkan dalam bentuk kerjasama bisnis, franchise atau waralaba atau bentuk apapun yang sesuai dengan konsep bisnis kita. Good Luck !!! :)

Tempat Beli Kosmetik Murah di Jakarta

Bingung mau belanja kosmetik di Jakarta ? Kali ini blog grosir kulakan akan memberikan rekomendasi tempat membeli kosmetik yang murah. Di tempat ini Anda akan menemukan berbagai merk kosmetik baik import maupun merk lokal.

Oh iya, ini bukan endorse atau postingan berbayar yach :) Kalau kita menyebut nama toko, karena pengalaman saja beli di toko kosmetik itu yang termurah dan lengkap.

Baca Juga : Modal Awal Rp 500 Ribu, Kini Laba Bersih Rp 8 Juta per Bulan Dari Bisnis Kosmetik Online

Tempat Beli Kosmetik Murah di Jakarta


Toko B 18
Toko kosmetik murah di Jakarta yang pertama versi grosir-kulakan.blogspot.com adalah Toko B 18, jika Anda pernah ke Pondok Indah Mall 1 dan melihat toko kosmetik dengan nuansa China, itulah toko kosmetik B 18.


Toko kosmetik ini banyak menjual kosmetik branded import, bahkan kalau Anda mencari kosmetik import di tempat lain nggak ada, di Toko B 18 pasti ada. Meskipun tokonya berada di pusat perbelanjaan mewah, dibandingkan toko lain harganya lebih murah bahkan bisa selisih sampai 20%. Toko B 18 juga ada yang di Pasar Cikini.

Toko Budi Mulia di Pasar Mayestik
Tempat belanja kosmetik murah di Jakarta yang kedua adalah, Toko Kosmetik Budi Mulia yang lokasinya di Pasar Mayestik. Toko ini sudah ada sejak tahun 2002, bermacam kosmetik dan make up bisa Anda beli disini dengan harga murah.

Mulai dari cream-cream yang dijual toko online, skin care, sabun sampai alat kecantikan semua ada. Dan kerennya lagi, Anda bisa nawar lho.

Pasar Baru
Tempat kosmetik murah di Jakarta yang ketiga adalah Pasar Baru. Jika Anda sering belanja kosmetik, pasti Anda tidak asing mendengar nama Pasar Baru. Ada puluhan toko kosmetik murah di Pasar Baru ini.

Baca Juga : Pasar Baru Jakarta, Tidak Hanya Pusat Grosir Kosmetik Saja
Bahkan sebagian besar wanita di Jakarta, jika di tanya dimana pusat grosir kosmetik murah di Jakarta, pasti menunjuk ke Pasar Baru. Pasar ini dari dulu memang identik dengan toko kosmetik murah.

Toko-toko disini tidak hanya menjual eceran saja, bahkan Anda bisa membeli secara grosir, karena di Pasar Baru banyak juga distributor dan supplier kosmetik murah Jakarta.

Apa yang di jual di toko kosmetik Pasar Baru, ada berbagai jenis dan merk kosmetik, perlengkapan salon / barber shop, alat-alat kecantikan, make up, wig, catokan, hair dryer, aneka model sisir, shampo, masker, lulur, serum, cream pemutih, dan masih banyak lagi.

Pasar Senen Jaya Pusat Grosir Jam Tangan Murah

Pusat Grosir Senen Jaya Jakarta Pusat tidak hanya terkenal sebagai grosir tas, kacamata, rokok elektrik, sepatu, variasi mobil dan elektronik. Disini Anda juga bisa menemukan toko grosir jam tangan murah.

Jam tangan sudah menjadi kebutuhan untuk mengetahui waktu dan menjadi bagian dari fashion. Untuk Anda yang ingin belanja jam tangan original atau jam tangan KW semuanya bisa Anda dapatkan di Pasar Senen Jaya grosir jam tangan, tepatnya di lantai dasar.

Baca Juga : Bisnis Aksesoris dan Pernak Pernik Perhiasan + Tempat Kulakannya

Berbagai jenis serta model jam tangan tersedia, baik jam tangan pria, wanita, jam anak, jam couple, digital maupun jam tangan mekanik otomatis. Anda ingin jam tangan merk apa saja ada Senen Jaya jam tangan, seperti jam tangan merk casio, citizen, g shock, q&q, tissot, expedition, Swiss Army, Alexandre Christie, alba, b&g, c-shock, fossil, guess, dan masih banyak merk lainnya.

Lokasi Senen Jaya Jam Tangan

Jika Anda masih bingung Senen Jaya dimana, lokasinya sangat dekat dengan stasiun Pasar Senen dan ada akses langsung yang menghubungkan dengan Plaza Atrium Senen.

Jam tangan di Senen Jaya kebanyakan di import dari china langsung untuk yang KW, tapi ada juga produk lokal. Banyak para pedagang yang kulakan jam tangan secara grosiran dengan membeli lusinan dan dijual lagi di toko jam milik mereka.


Dalam 1 hari, ribuan lusin jam terjual. Selain jam tangan, di toko Senen Jaya jam tangan pun juga menjual aneka aksesoris dan perlengkapan jam tangan, seperti tali kulit atau karet untuk jam tangan, baterai jam, box jam tangan juga service.

Di pusat grosir jam tangan Senen Jaya, Anda tidak perlu khawatir soal harga, dijamin lebih murah jika dibandingkan dengan tempat lain. Untuk Anda yang ingin bisnis membuka toko jam tangan, blog grosir kulakan merekomendasikan Senen Jaya sebagai tempat belanja grosir jam tangan yang murah.

Gambaran Harga Grosir Jam Tangan di Senen Jaya

Jam tangan vintage tali 200 ribu / lusin
Jam tangan anak 84 ribu / lusin
Jam tangan model cewek kekinian :) 180 ribu / lusin
Jam tangan rantai 228 ribu / lusin
Jam tangan KW mulai @20 ribu

Harga Tas Branded KW di Tajur Bogor


Sejak tahun 1995, sebagian Jalan Raya Tajur dikenal karena keberadaan deretan toko tas. Sebelumnya dan sampai saat ini, jalur menuju Puncak ini adalah salah satu urat nadi ekonomi Kota Bogor.

Lihatlah keberadaan pabrik skala kecil, ruang pamer mobil, restoran, bank, kantor, sekolah, rumah sakit, bahkan pool bus-bus antarkota antarprovinsi.

Dulu tahun 2005 jumlah toko tas di Jalan Raya Tajur lebih dari 40 toko. Namun, sekarang tersisa tidak sampai 20 toko. Toko-toko tas bisa ditemukan berderet setelah pusat belanja Ekalokasari di bagian utara Jalan Raya Tajur. Kelebihan berbelanja di sini adalah harga tas branded KW yang murah.

Di Tajur, tas buatan perajin asal Ciampea, Bogor, dan Cimanggis, Depok, dijual dalam kisaran harga Rp 50.000-Rp 100.000. Tas import merek palsu dijual Rp 200.000-Rp 300.000.

Baca Juga : Mengunjungi Pusat Grosir Tas Branded KW di Mangga Dua

Tas buatan perajin Ciampea dan Cimanggis cukup baik dan awet, tidak kalah dengan yang import. Apalagi, produk lokal tidak terlalu meniru tas merek mahal dan memang tidak bermerek sehingga ada kesan otentik.

Yang mengasyikkan, membeli produk di toko-toko tadi ada semacam garansi. Jika produk rusak ringan, bawa kembali untuk diperbaiki sehingga bisa dipakai terus mungkin sampai bosan.